infopol.co.id Kontak Redaksi- 085784424805 wa Jadi Perbincangan Publik, Mobdin Plat Merah Isi BBM Subsidi di Situbondo

Iklan Semua Halaman

Iklan 928x90

Hot Post

Jadi Perbincangan Publik, Mobdin Plat Merah Isi BBM Subsidi di Situbondo

Kamis, 16 Oktober 2025

 


Situbondo - Infopol.co.id 

Peristiwa diduga sebuah kendaraan roda empat ber-plat merah diduga kendaraan dari  Dinas Kesehatan Kabupaten Situbondo terekam kamera tengah mengisi bahan bakar subsidi di SPBU Jalan Panglima Besar Sudirman, Situbondo menuai respon masyarakat. Peristiwa itu sontak menjadi perbincangan publik, mengingat Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014 tentang penyediaan, pendistribusian, dan harga jual eceran bahan bakar minyak dengan tegas melarang aktifitas tersebut, (Kamis, 16/10/2025).


Kendaraan dinas berjenis Toyota Kijang Innova berwarna putih dengan plat nomor P 1901 DP (04•30) tampak sedang dilayani petugas SPBU di Jalan Panglima Besar Sudirman Kabupaten Situbondo. Selang pengisian yang digunakan menunjukkan pengisian bahan bakar BBM bersubsidi jenis Pertalite. Kejadian itu terekam kamera pada (Rabu, 15/10/2025) sekitar pukul 12.53 WIB. 


Aktifitas ini pun menjadi perbincangan disebagian kalangan masyarakat. Seperti diketahui, dengan tegas, kendaraan dinas Pemerintah tidak diperbolehkan menggunakan BBM bersubsidi. Aturan tersebut tertuang di Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014 tentang penyediaan, pendistribusian, dan harga jual eceran bahan bakar minyak.


Saat saat seorang warga pembeli di SPBU tersebut dikonfirmasi dan  menyaksikan langsung kejadian tersebut, dirinya sangat menyayangkan hal ini.


“Kalau itu benar mobil Dinas Kesehatan, sangat disayangkan. Pemerintah seharusnya jadi contoh, bukan malah ikut rebutan BBM subsidi yang mestinya untuk masyarakat kecil,” ujar pembeli yang  enggan disebut namanya.


Saat berita ini dirilis, belum ada pernyataan resmi dari pihak dinas maupun dari pengelola SPBU terkait  kejadian tersebut. (IP TeDe/Red)