infopol.co.id Kontak Redaksi- 085784424805 wa Kapolsek Gilimanuk Berikan Bantuan Tali Kasih kepada Lansia Kurang Mampu di Arum Barat Gilimanuk Perkuat Kepedulian Sosial dalam Program Minggu Kasih

Iklan Semua Halaman

Iklan 928x90

Hot Post

Kapolsek Gilimanuk Berikan Bantuan Tali Kasih kepada Lansia Kurang Mampu di Arum Barat Gilimanuk Perkuat Kepedulian Sosial dalam Program Minggu Kasih

Minggu, 25 Mei 2025

 



Gilimanuk, Jembrana – infopol.co.id

Bentuk nyata kepedulian Polri terhadap warga yang membutuhkan kembali ditunjukkan oleh jajaran Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk. Pada Minggu (25/5) pagi sekitar pukul 09.00 Wita, Kapolsek Gilimanuk, Kompol I Komang Muliyadi, S.H., M.M., didampingi Bhabinkamtibmas setempat, melaksanakan kegiatan sosial dalam rangka program Minggu Kasih di Lingkungan Arum Barat, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya.


Kegiatan yang merupakan bagian dari program Kapolri dan diinisiasi oleh Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., ini bertujuan untuk mempererat hubungan emosional antara polisi dan masyarakat. Program ini juga menjadi wadah bagi jajaran kepolisian untuk memahami secara langsung berbagai permasalahan warga serta membantu meringankan beban hidup mereka, khususnya yang mengalami keterbatasan ekonomi, lanjut usia, penyandang disabilitas, yatim piatu, maupun yang sedang sakit.



Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Gilimanuk menyambangi rumah salah satu warga lansia kurang mampu atas nama Ibu Aumiati, yang tinggal di Lingkungan Arum Barat. Beliau menyerahkan langsung paket sembako sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kondisi sosial masyarakat di wilayah hukumnya.


"Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan sedikit meringankan beban hidup Ibu Aumiati untuk beberapa hari ke depan," ujar Kompol Muliyadi dengan tulus.


Bantuan ini disambut haru oleh Ibu Aumiati. Dengan mata berkaca-kaca, ia menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh pihak kepolisian.


"Terima kasih kepada Bapak Kapolsek dan seluruh anggota polisi yang sudah peduli dengan kondisi kami. Bantuan ini sangat berarti bagi saya," ucapnya dengan suara lirih.



Kapolsek Gilimanuk juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan Minggu Kasih. Ia berharap semangat gotong royong dan kebersamaan yang ditanamkan melalui program ini dapat terus hidup di tengah masyarakat.


"Kami berharap program ini mampu menumbuhkan rasa solidaritas dan memperkuat ketahanan sosial masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan," pungkasnya.


Melalui kegiatan ini, Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk menunjukkan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat bukan hanya sebagai penjaga keamanan, namun juga sebagai sahabat dan pengayom yang hadir saat masyarakat membutuhkan.


(Hms glk/Red_Angga)

#poldabali

#humaspoldabali 

#polripresisi

#poskopresisipoldabali

#polresjembranapoldabali #humaspolresjembranapoldabali #poskopresisipolresjembranapoldabali 

#polsekgilimanukpoldabali

#polsekmelayapoldabali

#polseknegarapoldabali

#polsekkotajembranapoldabali

#polsekmendoyopoldabali

#polsekpekutatanpoldabali

#pelayanantanpabatas 

#divhumaspolri